Foto Udara Pantai Kemala Beach Balikpapan
Foto Udara Pantai Kemala Beach Balikpapan - Kota Balikpapan digadang-gadang menjadi salah satu kadidat untuk bersaing menjadi Ibu Kota Negara Indonesia. Beberapa faktor utama mengapa Balikpapan menjadi kadidat pengganti ibu kota Jakarta adalah memiliki pantai wisata yang cukup beragam sehingga untuk potensi wisata di kota ini juga sangat bagus.
Beberapa Foto Udara Pantai Kemala Beach Balikpapan
Salah satu pantai wisata terbaik di kota Balikpapan adalah pantai kemala beach yang merupakan pantai yang berada di tengah kota Balikpapan kalimantan timur dengan panjang garis pantai kurang lebih 200 meter. Pantai ini menjadi tempat favorit bagi wisatawan yang ingin berkunjung ke pantai di Balikpapan, karena merupakan satu-satunya pantai yang berada di pusat kota.
Selain pantai kemala beach, Balikpapan memiliki 3 pantai indah lainnya yaitu pantai manggar, pantai lamaru, dan pantai ambalat yang lokasinya cukup jauh dari pusat kota Balikpapan. Foto udara diatas yang kami ambil menggunakan drone Dji F450, dimana kondisi angin cukup kencang namun drone masih sangat stabil di terbangkan.
Perlu anda ketahui bahwa, pantai kemala beach Balikpapan terdapat cafe yang sangat ramai dikunjungi oleh wisatawan dan anak muda kota Balikpapan. Selain tempatnya nyaman juga suasana di cafe tersebut kental dengan suasana di bali.
Baca Lagi : Foto Udara Mesjid Agung At Taqwa Kota Balikpapan
Baca Lagi : Foto Udara Mesjid Agung At Taqwa Kota Balikpapan
Apabila anda ingin bermain air di kemala beach anda bisa menyewa banana boats dan jet ski yang tersedia di pantai ini. Namun terakhir kami mengunjungi pantai kemala beach, sudah tidak adanya fasilitas tersebut entah apakah hanya sore hari disediakan oleh pihak pengelola atau memang sudah tidak adanya fasilitas tersebut.
Salah satu alasan anda untuk mengunjungi pantai kemala beach Balikpapan ini adalah, dimana memiliki pantai yang bersih dengan hamparan pasir putih. Karena garis pantai yang tidak begitu panjang,dan merupakan tempat yang indah apabila anda ingin menikmati suasana pantai tanpa harus jauh-jauh ke lokasi pantai lainnya.
Untuk suasana malam di pantai kemala beach, anda bisa menikmati hidangan-hidangan laut yang banyak tersedia di restoran dan cafe pantai kemala beach Balikpapan. Selain harganya terjangkau, masakan kuliner yang ada di pantai ini sangat lezat dengan beraneka ragam pilihan makanan.
Demikian artikel kali ini yang kami buat semoga bermanfaat bagi anda yag ingin berkunjung ke pantai kemala Beach Balikpapan. Apabila anda terdapat pertanyaan bisa langsung komentar di kolom dibawah ini, terima kasih.
Baca Lagi : Foto Udara Daerah Utama Pusat Kota Samarinda
Posting Komentar untuk "Foto Udara Pantai Kemala Beach Balikpapan"
Posting Komentar