JJRC X6 AIRCUS : Drone Mini Mirip Dji Phantom 4
Produsen JJRC terkenal dengan membuat drone pemula yang sangat baik..
Dan Kini produsen asal China tersebut, nampaknya sedikit serius dengan menghadirkan drone mini yang desainnya mirip sekali dengan Dji Phantom 4.
Yaitu drone JJRC X6 AIRCUS, dimana drone ini baru sekali meluncur di pasaran global.
Mungkin ada rasa kebosanan menghadirkan drone lipat layaknya Dji Mavic.
Sehingga drone ini menggunakan desain Dji Phantom 4 yang memang terlihat cukup aerodinamis
Selain desain yang bagus, fitur-fitur drone JJRC X6 AIRCUS juga powerfull.
Untuk itu, langit kaltim sangat tertarik untuk mengulas keunikan dari drone JJRC terbaru yang satu ini.
Yuk simak..!!
Dan Kini produsen asal China tersebut, nampaknya sedikit serius dengan menghadirkan drone mini yang desainnya mirip sekali dengan Dji Phantom 4.
Yaitu drone JJRC X6 AIRCUS, dimana drone ini baru sekali meluncur di pasaran global.
![]() |
Drone JJRC Terbaru Pic Xiaomi Today |
Mungkin ada rasa kebosanan menghadirkan drone lipat layaknya Dji Mavic.
Sehingga drone ini menggunakan desain Dji Phantom 4 yang memang terlihat cukup aerodinamis
Selain desain yang bagus, fitur-fitur drone JJRC X6 AIRCUS juga powerfull.
Untuk itu, langit kaltim sangat tertarik untuk mengulas keunikan dari drone JJRC terbaru yang satu ini.
Yuk simak..!!
Mengulas Drone JJRC X6 AIRCUS Drone Mini Yang Memiliki GPS
Kami sulit menentukan apakah drone JJRC X6 AIRCUS, ini masuk kategori drone pemula atau drone kategori tingkat lanjut.
Karena dibilang seperti mainan iya juga...
Dibilang drone professional bisa juga..
Karena memang drone JJRC X6 AIRCUS, mirip sekali seperti drone mainan namun fiturnya lumayan professional..
Sehingga tetap kami memutuskan dimana drone JJRC X6 AIRCUS memang bukan drone kaleng-kalengan.
Melainkan drone semi professional.
1# Desain Drone JJRC X6 AIRCUS
Memiliki desain yang sangat mirip Dji Phantom 4, namun berukuran mini...
Yaitu tepatnya berukuran 30 x 11.5 x 30cm.
Lumayan lebih besar sedikit dari drone Syma X5SW.
![]() |
Ukuran Drone Yang Sangat Mini Untuk Kelas Drone Areal Fotografi |
Bahkan ukuran propellernya sendiri sangat kecil ya hanya sekitar 12 Cm.
Kemudian drone JJRC X6 AIRCUS, juga memiliki 2 buah landing skid yang cukup keras dalam menahan benturan ketika anda mendaratkan drone ini.
Sayangnya, plastik yang digunakan terlihat seperti plastik drone mainan..
Sehingga rasanya seperti menerbangkan drone sekelas drone JJRC dibawah harga 700 ribuan.
Yang menarik adalah desain dari remot drone yang sangat futuristik.
![]() |
Remot Control Yang Nyaman di genggam |
Dimana untuk memilih mode terbang berada di bagian pinggir atas drone.
Lalu yang menjadi menarik adalah, adanya monitor display telemetry dibagian depan tepat ditengah drone.
Untuk kenyamanan remot drone JJRC X6 AIRCUS, lumayan nyaman digengam ditangan.
Secara keseluruhan desain drone sudah OK banget.
2# Ketahanan Baterai Drone JJRC X6 AIRCUS
Baterai drone JJRC X6 AIRCUS, memiliki kapasitas 3000 mAh berjenis 3S 25C 7.6 Volt..
Tipenya juga sudah modular layaknya Smart Baterai dari Dji
Tipenya juga sudah modular layaknya Smart Baterai dari Dji
![]() |
Smart Baterai Modular |
Yang dimana mampu memberikan waktu terbang selama 20 Menit.
Menurut kami terbang 20 menit itu sudah cukup lama.
Namun sayangnya agar mengisi baterai dari 0 hingga 100 Persen
Membutuhkan waktu cukup lama sekitar 3-sampai 5 jam.
Dan sayangnya didalam paket pembelian, anda hanya bisa mendapatkan 1 buah baterai saja.
Untuk mengisi daya baterai ini juga sangat mudah, cukup menggunakan charger dengan port USB ponsel anda.
3# Performa Terbang Drone JJRC X6 AIRCUS
Walapun ukurannya kecil, untuk performa terbangnya tidak perlu anda tanyakan lagi.
Karena drone JJRC X6 AIRCUS, terbukti memiliki ketangguhan di udara serta mampu melawan angin yang cukup kencang.
Hal ini disebabkan drone JJRC X6 AIRCUS, sudah memiliki motor Brushless serta GPS Positioning yang sangat baik.
Membuat drone JJRC X6 AIRCUS ini tidak di cap drone kaleng-kalengan.
Dan kemampuan terbangnya ini juga bisa bersaing loh dengan Dji Spark maupun drone MJX.
Bahkan tidak hanya kemampuan terbang yang bagus dan stabil, berkat kinerja Altitude Hold yang sangat memudahkan anda menerbangkan drone ini.
Bahkan drone ini juga bisa di terbangkan secara indor dengan sangat baik.
Namun anda tetap harus hati-hati ketika menerbangkan drone di dalam ruangan.
Fitur-fitur yang di sediakan dari drone ini juga menarik untuk di coba.
Seperti fitur :
- Intelligent follow me ( Mode Drone Mengikuti Anda )
- Smart Point of Interest ( Mode Drone Memutari Object )
- Waypoint Flying ( Mode Drone Terbang Secara Autonom )
- Retun To Home ( Mode Kembali ke titik pertama terbang )
![]() |
Fitur Utama Dari Drone JJRC X6 AIRCUS |
Untuk jarak terbang sendiri memang standar pabrikan mampu terbang sejauh 500 meter dengan kondisi tidak ada gangguan interfensi.
Namun untuk jarak aman yang kami sarankan adalah menerbangkan sejauh 200 meter saja sudah cukup.
Karena drone ini hanya bertumpu pada koneksi Wifi 2.4 Ghz handphone anda.
Bila terjadi putusnya koneksi drone dengan remot control anda, atau baterai drone sudah menipis..
Maka drone akan melakukan mode RTH secara otomatis bila terjadi kondisi yang emergancy.
Secara keseluruhan fitur drone ini sudah cukup standar drone semi professional.
Bukan seperti drone mainan.
4# Kamera Dan Kemampuan FPV Drone JJRC X6 AIRCUS
Kualitas kamera merupakan hal yang paling penting untuk sebuah drone.
Karena walaupun kemampuan terbang OK, tapi kamera nya masih buram-buram..
Pasti akan menimbulkan kekecewaan.
Tapi lain ceritanya dengan kamera drone JJRC X6 AIRCUS.
Karena drone ini memiliki 2 Axis Gimbal yang sangat kuat dan stabil agar menghasilkan gambar yang halus.
![]() |
Kamera Beresolusi 1080P yang mampuni |
Menurut kami hasil Kamera 1080P, ini sudah cukup standar untuk kelas drone GPS dibawah 5 jutaan.
Walpun untuk akurasi warnanya masih terlihat pucat, tapi detal dari kamera drone ini sudah cukup bagus.
Memang diperlukan editing kembali bila anda ingin mempublish hasil foto udara atau video yang anda ambil dari drone ini.
Menariknya gimbal 2 Axis milik JJRC X6 AIRCUS, juga bisa berputar 120°, sehingga anda bisa mengambil foto maupun video dengan sudut terbaik.
Dan Untuk pengambilan foto maupun video juga cukup mudah.
Anda tinggal memasukan Micro SD ke dalam kamera lalu anda bisa mengambil gambar video atau foto udara melalui smartphone anda menggunakan aplikasi JJRC Drone yang bisa anda download di Playstore maupun App Store.
Sayangnya user interface dari aplikasi JJRC X6 AIRCUS ini kurang menarik masih kelihatan belum sempurna.
Namun semua fungsinya maupun fitur mampu berjalan dengan baik.
5# Kesimpulan Dan Harga Jual Drone JJRC X6 AIRCUS
Memang drone ini nampak seperti drone mainan.
Tapi drone ini sudah memiliki berbagai hal yang cukup sempurna agar menjadi sebuah drone professional yang bisa digunakan untuk mengambil beberapa Foto udara maupun Video.
Pertimbangan dalam membeli drone JJRC X6 AIRCUS ini adalah..
Motor drone yang sudah menggunakan Brushless, padahal drone ini berukuran cukup kecil.
Sehingga dibawa cukup mudah, walapun tidak bisa di lipat.
Baca Juga : JJRC H55 Drone Murahan Yang Sudah Ada GPS
Kemudian terdapat GPS yang membantu dalam memposisikan drone dengan baik serta menjalankan fitur-fitur yang penting seperti RTH ( retun to home )
Lalu, kameranya juga sudah lumayan, memiliki gimbal 2 axis serta hasil resolusi 1080P yang tidak menngecewakan.
Sehingga drone ini sangat pantas bersaing dengan drone MJX Bugs Series maupun drone Eachine.
Tapi kelemahan utama dari drone ini adalah...
Jarak terbang yang hanya 200 meter hingga 300 meteran saja..
Kemudian User Interface dari aplikasi drone JJRC ini masih kurang atraktif sehingga nampak membingungkan.
Dan selebihnya drone yang berharga $300 ini atau sekitar Rp 4.000.000,- masih cukup layak untuk anda dapatkan.
Demikian ulasan Langit Kaltim..
Semoga bermanfaat terima kasih.
Tapi drone ini sudah memiliki berbagai hal yang cukup sempurna agar menjadi sebuah drone professional yang bisa digunakan untuk mengambil beberapa Foto udara maupun Video.
![]() |
Paket Pembelian Drone JJRC X6 Aircus yang bisa anda dapatkan |
Pertimbangan dalam membeli drone JJRC X6 AIRCUS ini adalah..
Motor drone yang sudah menggunakan Brushless, padahal drone ini berukuran cukup kecil.
Sehingga dibawa cukup mudah, walapun tidak bisa di lipat.
Baca Juga : JJRC H55 Drone Murahan Yang Sudah Ada GPS
Kemudian terdapat GPS yang membantu dalam memposisikan drone dengan baik serta menjalankan fitur-fitur yang penting seperti RTH ( retun to home )
Lalu, kameranya juga sudah lumayan, memiliki gimbal 2 axis serta hasil resolusi 1080P yang tidak menngecewakan.
Sehingga drone ini sangat pantas bersaing dengan drone MJX Bugs Series maupun drone Eachine.
Tapi kelemahan utama dari drone ini adalah...
Jarak terbang yang hanya 200 meter hingga 300 meteran saja..
Kemudian User Interface dari aplikasi drone JJRC ini masih kurang atraktif sehingga nampak membingungkan.
Dan selebihnya drone yang berharga $300 ini atau sekitar Rp 4.000.000,- masih cukup layak untuk anda dapatkan.
Demikian ulasan Langit Kaltim..
Semoga bermanfaat terima kasih.
5 komentar untuk "JJRC X6 AIRCUS : Drone Mini Mirip Dji Phantom 4"